JatengTerkini – Temanggung , Jalan Raya Pringsurat – Medono ruas Desa Kebumen Kecamatan Pringsurat Kabupaten Temanggung mendadak macet dan heboh, bukan karena ada kecelakaan lalu lintas atau kendaraan yang bermasalah tetapi karena seorang pengendara sepeda motor yang belakangan diketahui bernama Wanto (30 tahun) warga Kranggan Temanggung sedang melintas hampir saja digigit ular jenis Sanca sepanjang 4 meter yang tiba tiba melintas di jalan yang dilaluinya.
Sontak kejadian ini membuat panik para pengendara untung saja ada Ali (35 tahun) pengendara asal Klaten ini langsung berusaha menjinakkan ular dan berusaha memasukan ke karung untuk diamankan dan disingkirkan dari tengah jalan.
“Saya sedang lewat saat tiba tiba ada seekor ular besar melintas dan menyerang,untungnya saya reflek dan berhenti”ungkap Wanto dilokasi kejadian.
Saat awak media JatengTerkini tiba dilokasi lalu lintas sempat macet sepanjang 1 KM.(Azh)